simpulindo.com, Gorut – Di tengah keterbatasan ekonomi dan kebutuhan hidup yang terus meningkat, semangat kerja keras ditunjukkan oleh seorang anggota aktif TNI dari Kodim 1314 Gorontalo Utara.
Raka Misfar, anggota TNI aktif tersebut, memilih memanfaatkan waktu luangnya dengan berjualan bakso bakar di kawasan trotoar sekitar Kantor Bupati Gorontalo Utara.
Misfar mengungkapkan bahwa usaha kecil yang dijalaninya merupakan inisiatif pribadi untuk mengisi waktu kosong di malam hari sekaligus menambah penghasilan keluarga.
“Daripada malam hari di rumah tidak ada kegiatan, lebih baik saya berjualan. Ini juga untuk menambah penghasilan,” Kata, Misfar Kamis (15/1/2026)
Ia menegaskan bahwa aktivitas berjualan tersebut tidak mengganggu tugas dan tanggung jawabnya sebagai anggota TNI aktif. Menurutnya, jam kerja di kantor telah selesai pada sore hari.
“Di kantor biasanya jam empat atau setengah lima sudah pulang. Setelah itu saya lanjut berjualan. Jadi tidak mengganggu pekerjaan saya sebagai anggota TNI,” jelasnya.
Misfar juga menyampaikan bahwa dirinya merupakan perantau yang harus berjuang mandiri untuk memenuhi kebutuhan hidup. Kondisi tersebut menjadi salah satu alasan kuat baginya untuk tetap produktif di luar jam dinas.
“Karena kami dari perantauan, jadi harus berjuang mencari penghasilan sendiri untuk kehidupan kami,” katanya.
Usaha bakso bakar yang dijalankan Misfar terbilang masih baru. Ia mengaku baru dua hari berjualan hingga saat ini, dengan menu sederhana berupa bakso bakar saja.
Meski demikian, ia tetap bersyukur karena lokasi berjualan berada di pusat keramaian yang dinilainya memiliki potensi ekonomi.
“Saya sangat bersyukur ada pusat keramaian di sini. Ini menjadi peluang bagi kami untuk bisa berjualan,” tuturnya.
Langkah Misfar ini mencerminkan semangat kemandirian dan kerja keras, sekaligus menunjukkan bahwa profesi sebagai aparat negara tidak menghalangi seseorang untuk berwirausaha secara jujur dan bertanggung jawab, selama tidak melanggar aturan dan tugas utama. (Ap/simpulindo).
Kami berkomitmen menyajikan informasi faktual dari lapangan. Ikuti perkembangan terbaru melalui saluran kami Klik Disini https://bit.ly/4n8h1GD












