Simpulindo.com, Gorontalo – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menetapkan susunan kepengurusan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-P Provinsi Gorontalo untuk masa bakti 2025–2030.
Keputusan itu tertuang dalam Surat Keputusan DPP bernomor 29/KPPS/-KP/DPP/XI/2025, yang disahkan di Jakarta pada 20 November 2025.
Dalam keputusan tersebut, DPP PDI-P menetapkan Dr. Laode Haimudin sebagai Ketua DPD PDI-P Provinsi Gorontalo. Adapun Venny Rosdiana Anwar dan Dedy Hamzah ditetapkan sebagai pendamping sekaligus calon personalia DPD untuk periode yang sama.
Keputusan ditandatangani Sekretaris Jenderal Hasto Christianto serta Ketua Umum Prof. Dr. Megawati Sukarno Putri.
Ketua DPP Bidang Kerja Sama Luar Negeri, Ahmad Basarah, menegaskan bahwa penetapan struktur ini memiliki kedudukan hukum yang mengikat.
“Keputusan ini bersifat final and binding. Dengan demikian, seluruh diskusi, perdebatan, maupun wacana terkait kepengurusan ini dinyatakan selesai,” ujar Ahmad, Selasa (2/12/2025).

Struktur DPD PDI-P Provinsi Gorontalo Masa Bakti 2025–2030
Ketua: Ir. Laode Haimudin, M.M
Sekretaris: Venny Rosdiana Anwar, SE., MH
Bendahara: Dedy Hamzah, S.Pd
Wakil Bendahara: Noormasyita Wagiu
Bidang Internal
• Wakabid Kehormatan Partai: Alifuddin Djamal
• Wakabid Pemenangan Pemilu Legislatif & Eksekutif: Karyawan Eka Putra Noho
• Wakabid Ideologi & Kaderisasi: Suyuti
• Wakabid Keanggotaan, Organisasi & Sumber Daya: Dr. Hamzah Muslimin
Bidang Pemerintahan
• Wakabid Politik & Reformasi Sistem Hukum Nasional: Dr. Espin Tulie, SE., M.Si
• Wakabid Pemerintahan, Otonomi Daerah, Kebijakan Publik & Reformasi Birokrasi: Ance Robot, SE
• Wakabid Perekonomian, Kebudayaan & Pendidikan: Irwan Mamesa, S.Pd
Bidang Kerakyatan
• Wakabid Penanggulangan Bencana, Kesehatan Perempuan & Anak: Rani Lamada
• Wakabid Industri, Perdagangan, BUMN, Investasi, Koperasi & UMKM: Hasan Jubedi
• Wakabid Tenaga Kerja & Jaminan Sosial: Arifin Ali
• Wakabid Pariwisata, Pemuda & Olahraga: Yunan Bau
• Wakabid Kepercayaan & Ketuhanan YME: Dina Hodio
• Wakabid Ekonomi Kreatif & Ekonomi Digital: Rian Wahyudi Putra Nteseo
• Wakabid Pertanian, Pangan, Kehutanan, Lingkungan Hidup, Kelautan & Perikanan: Silvia Anthoni Singah
• Wakabid Hukum & Advokasi: Efendi Dali
Penetapan struktur ini menandai langkah konsolidasi internal PDI-P di Gorontalo menjelang agenda politik lima tahun ke depan. (An/Simpulindo).
simpulindo.com berkomitmen menyajikan informasi faktual dari lapangan. Ikuti perkembangan terbaru melalui saluran kami Klik Disini https://bit.ly/4n8h1GD












