Politik

Golkar Kota Gorontalo Menyapa Warga Lewat Program Pasar Murah

×

Golkar Kota Gorontalo Menyapa Warga Lewat Program Pasar Murah

Sebarkan artikel ini

Simpulindo.com, Gorontalo – DPD II Partai Golkar Kota Gorontalo menggelar pasar murah sebagai rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Golkar ke-61.

Kegiatan berlangsung di sekretariat partai dan menyasar masyarakat, khususnya ibu rumah tangga, di tengah melemahnya daya beli.

Ketua DPD II Partai Golkar Kota Gorontalo, Meyke M. Camaru, menegaskan peringatan HUT menjadi momentum penguatan jati diri Golkar sebagai Partai Karya dan Kekaryaan yang berorientasi pada solusi.

“Usia ke-61 menjadi penanda konsistensi Golkar menghadirkan karya yang menyentuh kebutuhan warga,” kata Meyke, Minggu (4/1/2026).

Pasar murah diposisikan sebagai wujud konkret kekaryaan. Program ini menyediakan paket kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.

“Meski sederhana, diharapkan memberi manfaat dan dijalankan berkesinambungan,” ujarnya.

Di tengah kondisi ekonomi yang menantang, Golkar berupaya hadir langsung di ruang kehidupan warga. Program ini dinilai relevan untuk meringankan beban rumah tangga, terutama bagi kalangan ibu-ibu.

Selain pelayanan sosial, kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk memperkuat soliditas organisasi di tingkat kota, seiring kepengurusan baru yang tengah memantapkan langkah dan fondasi partai.

Secara keseluruhan, tersedia seribu paket yang dialokasikan dari tingkat provinsi hingga kabupaten/kota. Penyaluran dilakukan bertahap. Tahap pertama telah dilaksanakan di sekretariat, dengan agenda lanjutan yang akan digelar secara berkala melalui program serupa. (An/Simpulindo).


Kami berkomitmen menyajikan informasi faktual dari lapangan. Ikuti perkembangan terbaru melalui saluran kami Klik Disini https://bit.ly/4n8h1GD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *