Olahraga

Barcelona Pertimbangkan Permanenkan Marcus Rashford

×

Barcelona Pertimbangkan Permanenkan Marcus Rashford

Sebarkan artikel ini
Marcus Rashford. Foto: Tangkapan layar instagram/@marcusrashford
Marcus Rashford. Foto: Tangkapan layar instagram/@marcusrashford

Simpulindo.com, Gorontalo – Masa pinjaman Marcus Rashford di Barcelona berjalan cukup menjanjikan. Penampilan penyerang asal Inggris itu bersama klub Catalan membuka peluang bagi manajemen Barcelona untuk mempertimbangkan opsi pembelian permanen.

Rashford bergabung dengan Barcelona pada awal musim ini dengan status pinjaman dari Manchester United selama satu musim, disertai klausul pembelian. Sejak berseragam Blaugrana, pemain berusia 28 tahun tersebut menunjukkan kontribusi yang konsisten di lini depan.

Hingga kini, Rashford telah tampil dalam 24 pertandingan di berbagai kompetisi. Dari jumlah tersebut, ia mencetak tujuh gol dan menyumbangkan 11 assist, catatan yang memberi dampak nyata bagi permainan Barcelona.

Penampilan tersebut membuat Barcelona dikabarkan mulai menghitung kemungkinan mempertahankan Rashford. Manchester United disebut memasang nilai transfer di kisaran 30 juta hingga 35 juta euro apabila Barcelona ingin mengaktifkan opsi pembelian.

Di sisi lain, posisi Rashford di Manchester United kian terpinggirkan. Nomor punggung yang sebelumnya dikenakan Rashford telah dialihkan kepada rekrutan anyar, Matheus Cunha. Situasi ini mempertegas bahwa masa depan Rashford di Old Trafford semakin tidak pasti.

Sejumlah laporan media Spanyol juga menyebut Rashford sempat masuk dalam daftar pemain yang dianggap bermasalah di ruang ganti Manchester United. Kondisi tersebut dinilai ikut memengaruhi keputusan klub melepasnya dengan status pinjaman.

Media Spanyol Mundo Deportivo melaporkan, Barcelona memiliki peluang cukup besar untuk mempertahankan Rashford jika kesepakatan harga dapat dicapai.

Direktur olahraga Barcelona, Deco, belum ingin berbicara lebih jauh mengenai keputusan jangka panjang. “Sekarang bukan waktu yang tepat untuk membahas masa depan Rashford. Kami senang dengan kontribusinya. Ia memberi banyak hal bagi tim,” ujar Deco, seperti dikutip dari ESPN.

Barcelona diperkirakan baru akan mengambil keputusan akhir terkait status Rashford setelah musim berakhir, seiring evaluasi menyeluruh terhadap kebutuhan tim dan kondisi finansial klub. (An/Simpulindo).


simpulindo.com berkomitmen menyajikan informasi faktual dari lapangan. Ikuti perkembangan terbaru melalui saluran kami Klik Disini https://bit.ly/4n8h1GD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *